Jumat, 30 Desember 2016

Change Mindset, Make Your Move, Make Your Creation


Wahid Muklisin - Gak terasa ya teman besok sudah hari terakhir di tahun 2016. Pencapaian apa yang sudah kalian dapat di tahun 2016 ini? tinggalin di kolom komentar ya.



Kalau pencapaian terbesar saya di tahun 2016 ini gak lain dan gak bukan yakni WISUDA. yeyeyeye
Seneng banget lah pokoknya. hahaha

Ya gimana gak seneng kuliah sudah lebih empat tahun, ngerjain skripsi sudah lebih dari setahun, terus sudah puluhan kali harus jawab pertanyaan "Kapan Wisuda?", Dan akhirnya di tanggal 12 November 2016 toga saya dipindahin rektor dari kiri ke kanan, di saksikan kedua orang tua dengan senyum bangganya. Thats is awasome.

Melihat teman-teman terdekat senyum bersama di hari wisuda juga suatu yang membahagiakan. Semoga kalian juga cepet nyusul ya teman. Amien.



Kalau pencapaian yang lainnya paling ya, yang biasa-biasa aja lah. Masih dapat kumpul dengan teman di kontrakan, maen gaple. Sesekali masih bisa kumpul juga dengan teman-teman di rumah, walupun cuman sebentar.

Yang membuat saya senang juga di tahun ini, teman terdekat saya sudah ada yang menikah. Turut bahagia lah pokoknya.

Ya, walaupun saya sudah masuk tahun yang kesekian masih bisa mempertahankan status saya. yeeeee Suatu prestasi yang membanggakan (dibaca: menyedihkan). hahaha. Iiisss jangan curiga dulu, karena saya masih belum menemukan yang cocok (padahal gagal mulu). 




Lanjut lagi yang serius,  Kayaknya juga di tahun depan lebih banyak lagi teman-teman saya yang akan memutuskan status bujangnya (menikah).

Jangan ditanya saya kapan akan nyusul mereka. Soalnya saya belom kepikiran, (iya, gimana mau kepikiran pasangan aja gak punya). hahahaha.

(Curcol mulu ne penulisnya, kayaknya lagi baper neee), Iya, Maaf soalnya kan gak ada temen deket yang bisa ajak curhat, makanya curhat di blog, (emang ada yang baca), Kayaknya gak da juga. hahahaha

(Sekarang nulis yang serius dong, becanda mulu ne).

Oke,

Sudah melepas status mahasiswa itu lumayan berat ya. Cari kerjaan susahnya sama kayak nyari pasangan, terus mau minta uang jajan ke orang tua, malu. Rasa-rasanya masih belum siap untuk naik satu tangga dalam kehidupan, tapi ya gimana lagi. Siap-siap gak siap harus di hadapi.

Dan pokoknya saya bersyukur banget atas apa yang sudah saya capai di tahun 2016 ini. Dari pencapaian yang terkecil hingga yang besar.

Dan yang tidak ketinggalan juga, di tahun ini saya bisa berkomunikasi dengannya (setelah sekian lama), walaupun belum lancar juga komunikasinya. Doain aja lah siapa tahu di tahun depan saya bisa lebih lancar lagi komunikasi dengannnya.
(Siapa itu?), Hanya saya, dia, bbm, dan Allah yang tahu. hahahaha

Keasyikan curhat, saya sampai lupa ni. Saya mau ngucapin Selamat Tahun Baru 2017 untuk kita semua. yeyeye. telolet om.

Semoga di tahun depan kita bisa menjadi pribadi yang lebih baik, untuk diri kita sendiri, untuk kedua orang tua, untuk keluarga, untuk teman, untuk pasangan (emang situ punya?), iya, nyari dulu lah, hahaha, lanjut lagi, untuk masyarakat, untuk agama, untuk bangsa dan negara, untuk dunia dan alam semesta berserta isi-isinya. (banyak banget ya).

Kalau ngomongin tahun 2017, pasti kita semua punya keinginan atau harapan yang ingin diwujudkan. atau istilahnya itu"resolusi". Tulis di kolom komentar ya, apa resolusi atau harapan kalian di tahun depan.

Sebelum saya jelasin harapan apa saja yang saya inginkan di tahun depan, saya mau jelasin dulu apa maksud dari judul tulisan kali ini, "Change Mindset, Make Your Move, Make Your Creation"




Jadi maksudnya,
"Change Mindset" yakni kita harus merubah pola pikir kita, merubah cara pandang kita dalam menghadi suatu hal.
"Make Your Move" yakni kita harus berani membuat perubahan dalam diri kita, berani keluar dari zona nyaman kita, mencari hal-hal baru di luar kebiasaan kita.
"Make Your Creation" yakni setelah semua itu dapat kita lakukan, kita harus berani membuat suatu karya nyata yang dapat kita banggakan. Iya, walupun nanti hasilnya belum memuaskan.

Pahamkan maksudnya? kalau belum paham bisa hubungi saya langsung. hehe

Jadi lanjut lagi, harapan saya di tahun depan yakni, secepatnya saja saya dapat kerjaan biar uang jajan gak minta ke orang tua lagi. Terus saya berharap masih bisa kumpul dengan (salah satu) teman-teman terdekat saya, kalau gak teman-teman yang di kontrakan berarti teman-teman yang ada di dusun.

Terus semoga saya dapat konsisten nulis di blog ini, supaya karya yang saya rencanakan dapat terwujud, kalau mau tahu karyanya apa, gambar posternya ada bawah ini, gambar ini juga sudah saya share di sosial media saya, semoga sajalah dapat terwujud. Siapa tahu juga bisa terwujud bisa jadi buku (ngarep banget ne). 
Semoga juga saya dapat melanjutkan CerBung yang sudah pernah saya tulis sampai Chapter 05 kemudian terbengkalai sampai sekarang.



Mungkin cukup itu saja yang saya tulisakan mengenai beberapa harapan saya di tahun 2017.

(kayaknya ada yang ketinggalan di tulis ini?), Apa lagi sih.

(gak mengharapkan dapet pasangan di tahun 2017, masih betah jomblo terus?)
oh itu, kalo itu mah gak harus ditulis juga. Maslahnya sudah dari tahun-tahun kemarin sudah diharepin tapikan tetap saja. Ntar kalo di tulis, terus gak dapet-dapet, kan jadi malu, hahaha

cukup sekian dulu tulisan terakhir saya di tahun 2016 ini. kalau ada yang salah di tulisan saya selama ini, saya mohon maaf. Sampai jumpa dengan tulisan saya di tahun 2017.

#SeeNextYear
#SalamKreatif
#SelaluBerkarya

Tambahan:  saya mau bagi satu lagu yang enak banget untuk di denger, lagu dari "Niall Horran" yang judulnya "This Town", lagu ini adalah single pertamanya setelah One Direction vakum.
silahkan dinikmati lagunya, tapi pesen saya jangan sampai baper ya. hehe



Sumber: youtube.com

Rabu, 28 Desember 2016

Sajak pertama

Kali ini saya akan membagikan beberapa sajak yang pernah saya buat untuk akun instagram saya yang nama nya @quot.everything. Tapi karena lupa password jadi gak bisa lanjut lagi. Sajak yang akan saya bagikan kali ini tentang keberadaan seseorang yang tidak dianggap oleh seseorang yang berarti baginya. langsung saja.



Sajak di atas bercerita tentang seseorang yang selalu menuliskan kebahagiannya karena kekagumamnnya dengan seseorang, tulisan tersebut dapat berupa puisi, cerpen, sajak, maupun lainnya.

Tetapi tetap saja tulisan-tulisan tersebut tidak mampu membuat orang tersebut menjadi berarti untuk orang yang dia kagumi. Seperti halnya dirinya yang mencoba selalu ada yang tidak dapat jua berarti bagi seseorang tersebut.

Sekian dulu sajak pertama yang saya bagikan kali ini. Tunggu saja sajak-sajak lainnya. Jika ada saran maupun tanggapan dari teman-teman silahkan tinggalkan di kolom komentar. Jika kalian suka dengan sajak tersebut silahkan kalian download, serta bagikan tulisan ini ke sosial media lainnya.


#SalamKreatif
#SelaluBerkarya 

Senin, 26 Desember 2016

"KEBODOHAN" yang terulang kembali

Apa kabar teman-teman? Aku harap baik saja ya,

Dan masih adakah yang membuka blog ini, saya saja sudah lama sekali gak buka. Sepertinya terakhir kali saya nulis diblog ini sekitar bulan Agustus. Karena beberapa bulan kemarin saya mengejar deadline penyelesaian skripsi. Hehe

Dan alhamdulillah bulan november kemarin sudah wisuda, dan sekarang saya sedang sibuk belajar edit foto, kalau memang sudah sedikit bisa, nantikan project saya tahun depan di blog ini. Saya ini ngomongin projrct baru, project yang lama saja belum selesai. Hahaha

Semoga sajalah dalam waktu dekat bisa melanjutkan project yang lama. Kalau ada yang belum tahu dengan project lama saya silahkan di buka tulisan saya yang sebelumnya.

Sebenarnya dari kemarin-kemarin sudah kepingin nulis lagi, tapi ntah mengapa moodnya belum cukup untuk sampai mengetik.

Dan ntah kenapa juga ini, gara-gara ada satu hal kemarin, tiba-tiba terlintas beberapa rangkai kata dan mood nulisnya sudah cukup untuk kali ini.

Bagi yang belum tahu saya ini orangnya sulit untuk ngomong sesuatu hal yang berkenan dengan hati dan perasaan. Sudah banyak hal yang terlewatkan bahkan sampai lebih parah lagi, gara-gara ketidak beranian ku untuk ngomong.

Seperti hari ini (27 Des 2016) saya mau sedikit curhat, ntah kenapa juga hal seperti ini pernah terjadi pada saya pada bulan Desember 2013, meskipun sedikit berbeda konteksnya. Namun rasanya sama SAKIT. Hahaha

Berulang kali mengalami hal yang hampir sama, seperti itu lah saya, KEBODOHAN yang terulang kembali. Seperti tidak belajar dari pengalaman.

Ingin rasanya saya teriakkan kepada diri saya sendiri, BODOH sekali kamu wahid. Kenapa tidak PEKA kamu ini.

Tapi ya sudahlah, seperti halnya pepetah “nasi sudah jadi bubur”, dan sekarang saya hanya  bisa “Cara paling baik tuk menghindari rasa kecewa adalah berhenti terlalu berharap”. Seperti yang sudah saya tulisakan pada status FB saya semalem kalo gak salah.




Kira-kira kalian mau tahu ceritanya gak?

Iya jika kalian terus baca tulisan ini berarti kalian mau tahu ceritanya.

Jadi begini, pernah gak sih kalian deket sama seseorang, dan awalnya hanya sekedar kenal dan sebatas teman, seiring komunikasi berjalan lancar tiba-tiba muncuk perasaan lebih.

Dan kalian pun belum mau mengungkapkan perasaan tersebut, kemudian kamu mencoba memberikan hal-hal kecil meskipun belum berarti. Mencoba membuat kebiasaan yang seakan itu penting bagi kamu, tapi ya belum tentu juga itu penting bagi dia.

Seiring kebiasaan itu terus berjalan, dan perasaan kamu yang bertambah, dan karena perasaan tersebutpun kamu jadi tidak peka dengan hal-hal yang dibuat, jika hal-hal tersebut merupakan pertanda bahwa dia sudah jadian dengan orang lain.

Hingga pada suatu ketika, kamu benar-benar tahu bahwa dia sudah ada yang punya. Dan kamu mengetahuinya tanpa sengaja.

Seperti itu lah ringkas cerita yang saya alami kemarin, ingin rasanya mengumpat pada diri saya sendiri. Membodohkan diri sendiri.

Tapi apalah kata, jika hal yang sudah terjadi kita tidak dapat merubahnya, mungkin cukup sebatas menyesali. (dan mengulanginya lagi dilain waktu, itulah bodohnya saya).

“Setidaknya sekarang saya sudah ada satu alasan untuk tidak mengharapmu lagi”

Cukup sekian dulu curhatan saya kali ini. Semoga saja ini bukan tulisan terakhir saya ditahun ini.

Tambahan: tulisan ini saya ketik sembil mendengarkan sebuah lagu dari yang akhir-akhir ini saya sering dengarkan, yakni band dari jepang “One Ok Rock” yang judul lagunya “Heartache”. Bagi yang belum tahu silahkan buka video dibawah ini.