Jumat, 13 November 2015

Stand Up Comedy Academy Indosiar

Setelah hampir dua bulan akhirnya stand up comedy academy mendapatkan juaranya. Selamat kepada cemen yang menjadi juara pertama, kepada eppy yang menjadi juara kedua, kepada muzdalifah yang menjadi juara ketiga (sebenarnya ini jagoan saya, gak papa lah dapet juara ketiga).

Saya akan mengkritik sedikit dari acara SUCA ini menurut pandangan saya sebagai orang awam:
1. Waktu, sudah bagus banget di waktu yang bisa di bilang waktu-waktu yang paling mahal. Tapi menggunakan waktu setiap hari, menjadikan SUCA terasa kurang greget.
2. Sistem Mentoring, sudah bagus juga. Karena sistem seperti ini tidak di gunakan di ajang tv sebelah.
3. Penjurian, menurut saya kurang, terlalu banyak juri. Dan komentarnya pun terkadang hampir sama.
4. Host, menurut saya juga kurang.

Saran dari saya:
1. Kalau di waktu, coba harinya itu hanya di weekend. Dua hari, sabtu dan minggu. Senen-jumat bisa digunakan untuk acara dangdut.
2. Mentor. Pertahankan dan ditingkatkan lagi.
3. Juri. Coba di kurangi cukup tiga saja.
4. Host. Coba menggunakan comic sebagai host, karena comic kan tahu tentang stand up.

Serta yang terakhir, coba dikurang gimik-gimiknya. Lama-lama ngebosenin, meskipun lucu.

Mungkin cukup, kritik dan saran dari saya. Apabila ada yang salah saya mohon maaf. Dan saya ucapkan terima kasih kepada indosiar, berkat indosiar stand up comedy lebih di kenal luas di masyarakat.

Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar